Oleh : Ustadz Slamet Susanto
Dalam kehidupan sehari-hari kita tidak bisa lepas dari yang namanya berbelanja, baik itu berbelanja di pasar, minimarket, super market, toko, mall dan tempat- tempat lain-lainnya untuk berbelanja.
Islam telah mengajarkan tuntunan yang berhubungan dengan pasar, karena tempat berbelanja kadang-kadang bisa membuat kita lupa dari mengingat Allah Ta’ala, oleh karena itu penting bagi kita untuk selalu mengingat Allah Ta’ala walaupun di pasar.
Imam Ath-Thibi berkata : “Barangsiapa yang berdzikir kepada Allah ketika berada di pasar maka dia termasuk kedalam golongan orang-orang yang Allah sebutkan tentang keutamaan mereka pada surat An Nur : 37 dan 38 :
رِجَالٌ لَّا تُلْهِيهِمْ تِجَٰرَةٌ وَلَا بَيْعٌ عَن ذِكْرِ ٱللَّهِ وَإِقَامِ ٱلصَّلَوٰةِ وَإِيتَآءِ ٱلزَّكَوٰةِ ۙ يَخَافُونَ يَوْمًا تَتَقَلَّبُ فِيهِ ٱلْقُلُوبُ وَٱلْأَبْصَٰرُ
لِيَجْزِيَهُمُ ٱللَّهُ أَحْسَنَ مَا عَمِلُوا۟ وَيَزِيدَهُم مِّن فَضْلِهِۦ ۗ وَٱللَّهُ يَرْزُقُ مَن يَشَآءُ بِغَيْرِ حِسَابٍ
Artinya :
37. Laki-laki yang tidak dilalaikan oleh perniagaan dan tidak (pula) oleh jual beli dari mengingati Allah, dan (dari) mendirikan shalat, dan (dari) membayarkan zakat. Mereka takut kepada suatu hari yang (di hari itu) hati dan penglihatan menjadi goncang.
38. Meraka mengerjakan yang demikian itu) supaya Allah memberikan balasan kepada mereka (dengan balasan) yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan, dan supaya Allah menambah karunia-Nya kepada mereka. Dan Allah memberi rezeki kepada siapa yang dikehendaki-Nya tanpa batas.
Oleh karena itu, sudah selayaknya ketika akan memasuki pasar atau tempat belanja lainnya kita selalu mengingat Allah Ta’ala agar terhindar dari kelalaian, Nabi Muhammad shalallahu alaihi wasallam mengajarkan kepada kita dzikir dengan sabdanya : “Barangsiapa masuk pasar kemudian membaca :
لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ المُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِيْ وَيُمِيْتُ وَهُوَ حَيٌّ لاَ يَمُوْتُ، بِيَدِهِ الْخَيْرُ، وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Artinya:
Tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) selain Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya kerajaan, bagi-Nya segala pujian. Dia-lah Yang Menghidupkan dan Yang Mematikan. Dia-lah Yang Hidup, tidak akan mati. Di tangan-Nya kebaikan. Dia-lah Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu.”
Bagi yang membaca doa di atas ketika masuk pasar, maka Allah akan menuliskan untuknya satu juta kebaikan, dan menghapuskan darinya satu juta keburukan, dan meninggikan satu juta derajat-dalam riwayat lain-: dan membangun sebuah rumah di surga untuknya.
( HR At-Tirmidzi no 3428 dan 3429, Ibnu Majah no 2235, Ad Darimi no 2692, Al Hakim no 1974, dinukil oleh Al Mubarokfuri dalam kitab Tuhfatul Ahwadzi )