MEGAPOLITAN, Spot19 – Teknologi Keyless pada sepeda motor saat ini mulai digemari di Indonesia karena penggunaannya yang mudah dan praktis.
Hanya saja dibalik segala kemudahan dan keunggulannya, pasti ada saja kendala yang terjadi karena faktor human error. Yang sering terjadi adalah remote hilang atau rusak dan pemilik sepeda motor lupa ID NUMBER atau nomor PIN remotenya.
“Tentunya dengan kondisi ini akan mengakibatkan pengeluaran ekstra saat datang ke bengkel resmi untuk penggantian Remote control unit assy dan SGCU (Starter Generator Control Unit)”, ujar Mas Zahid dari bengkel Ginza Motor Jl.Percetakan Negara, Cempaka Putih.
“Tetapi saat ini Anda tidak perlu khawatir untuk mengeluarkan banyak biaya saat remote hilang dan lupa ID NUMBER, karena dengan adanya SMART TOOL, Anda cukup ganti remote saja” tutup Mas Zahid. Untuk konsultasi lebih lanjut silakan menghubungi no 0838-7587-5803 (Zahid).