JAKARTA, Spot19 – Buat sobat pencinta traveling, selain berwisata ke gunung atau pantai, cobalah sekali-kali mengunjungi telaga. Memang biasanya telaga yang indah tersembunyi letaknya, jadi sobat mesti sedikit lebih ekstra persiapannya untuk menuju kesana. Ada rekomendasi telaga paling indah di Indonesia yang bisa sobat sambangi suatu saat waktu liburan nanti.
1. Telaga Samares
Merupakan sebuah tempat wisata yang terletak di kampung Sepse, Kecamatan Biak Timur, Kabupaten Biak, Papua. Untuk mencapai telaga ini, sobat mesti sampai dahulu di kampung Sepse. Jika dari Kota Biak membutuhkan waktu kurang lebih 2 jam perjalanan. Setelah sampai di kampung Sepse, lanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki selama 1 jam 20 menit untuk mencapai Telaga Samares. Telaga Samares memiliki air biru yang jernih sepanjang waktu dan letaknya di tengah hutan.
Baca juga: 9 Rekomendasi Kuliner di Kota Solo yang Mesti Dicicipi
Dipercaya oleh masyarakat sekitar Telaga, kandungan airnya mengandung bahan pengawet. Menurut ceritanya, ranting-ranting dan batang pohon mati yang ada di dalam telaga telah ada sejak zaman leluhur orang Sepse. Tetapi sampai saat ini ranting dan batang pohon itu tetap utuh, tidak lapuk ataupun terurai seiring perjalanan waktu. Buat sobat yang ingin menyelam di telaga ini, harus berhati-hati karena banyak akar pohon dan ranting dimana-mana. Telaga Samares ini dulunya sangat disakralkan oleh penduduk setempat. Perjalanan yang jauh dan lelah yang ada akan terbayar lunas dengan menikmati panorama Telaga Samares ini. Banyak wisatawan yang mengatakan bahwa Telaga Samares ini merupakan telaga paling biru di Indonesia.
2. Telaga Biru Semin
Telaga yang satu ini berada di Yogyakarta, tepatnya di Desa Candirejo, Kabupaten Gunungkidul. Dahulunya tempat ini adalah galian tambang yang sudah tidak dikelola lagi. Akhirnya setelah ditinggalkan, lama-lama bebatuannya digenangi air. Uniknya ada beberapa gunungan batu yang membuat telaga ini seolah-olah dikelilingi pulau-pulau kecil itu. Pemandangan indah akan sobat dapatkan jika naik keatas dataran bebatuan yang ada di tepi danau. Selain warna birunya telaga, sobat juga bisa menikmati hijaunya hamparan sawah dan rimbunnya pepohonan. Untuk mencapai lokasi ini, sobat bisa mengandalkan aplikasi peta digital karena cukup mudah dicari atau mengikuti papan petunjuk arah yang ada.
Baca juga: Kota Tertua di Indonesia, Ada Yang Berusia 1 Abad Lebih
3. Telaga Rambut Monte
Selain terkenal dengan adanya makam Bung Karno, Blitar juga memiliki pesona alam yang patut sobat kunjungi jika berada di Blitar. Setelah melakukan perjalanan sekitar 60 menit dari kota Blitar, tepatnya di Desa Krisik, Gandusari sobat bisa melihat Telaga Rambut Monte ini. Lokasinya terletak satu kawasan dengan Candi Rambut Monte.
Yang menarik dari telaga ini adalah airnya yang begitu jernih dan warnanya biru turqoise dan diyakini di dalam telaganya terdapat ikan purba yang misterius. Karena lokasinya berada di tengah hutan dan dikelilingi dengan pepohonan yang rimbun, membuat suasananya sangat sejuk. Tempat wisata ini menawarkan suasana yang tenang dan menenangkan. Cocok untuk sobat yang memang datang untuk memanjakan mata.
**Editor: Ed Ward