Papua Barat – Presiden Joko Widodo tiba di Bandara Domine Edward Osok (DEO) Sorong, Papua Barat pada Minggu (3/10/12). Presiden Jokowi sebelumnya melakukan kunjungan kerja ke Merauke pada pagi hari.
Presiden meresmikan Bandara Mopah yang telah dibangun sejak 2016 lalu. Bandara ini memiliki luas 7.200 m2 dan mampu melayani hingga 638.000 penumpang per tahun.
Jokowi juga melihat Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sota di Kabupaten Merauke, perbatasan dengan Papua Nugini. PLBN Sota dibangun senilai Rp 114,04 miliar di atas luas lahan 5,6 hektare.
Sebelumnya, Presiden Jokowi meresmikan pembukaan PON XX Papua di Istora Papua Bangkit. Pesta olahraga nasional 4 tahunan ini dibuka di stadion megah berkapasitas 40.000 penonton.
Malam ini, sekitar pukul 19.10 WIT, rombongan presiden langsung bertolak dari Merauke dan tiba di Sorong. Menggunakan pesawat kepresidenan menempuh perjalanan selama 1 jam 50 menit.
Tampak presiden disambut Pangdam XVIII/Kasuari Mayjend TNI I Nyoman Cantiasa, Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan, Panglima Koarmada III Laksda TNI Irvansyah. Presiden Joko Widodo rencana akan melakukan kunjungan kerja ke wilayah Sorong.