MEGAPOLITAN, Spot19 – 5 kota paling dingin di Indonesia. Apakah ada kota tempat tinggal sobat spot diantaranya?
Indonesia termasuk negara dengan iklim tropis yang biasanya bersuhu hangat, tetapi ternyata ada lho kota-kota yang termasuk kota paling dingin di Indonesia.
Yuk kita intip satu persatu 5 kota paling dingin di Indonesia.
1. Mulia, papua
Kota Mulia berada di kabupaten Puncak Jaya Wijaya, Provinsi Papua. Kota ini berada pada ketinggian 2448 mdpl.
Pada saat malam, distrik Mulia suhunya bisa mencapai 9°c dan siang hari dikisaran 15°c.
Lokasinya dekat Pegunungan Jaya Wijaya membuat daerah ini suhu udaranya terkadang mencapai titik beku.
Karena hal inilah Mulia termasuk kota paling dingin di Indonesia.
2. Waghete, Deiyai, Papua
Waghete merupakan satu kampung di distrik Tigi Kabupaten Deiyai, Provinsi Papua.
Waghete terletak di pinggir Danau Tigi yang merupakan sebuah danau purba dan berada di ketinggian 2200 mdpl yang jarang sekali terkena panas matahari.
Saat siang hari di tempat ini suhu berkisar 15°c dan saat malam hari suhu bisa turun mencapai 10°c.
3. Lembang, Bandung
Siapa yang tidak kenal Bandung? Kota yang disebut sebagai Paris van Java karena udaranya yang dingin mirip di kota Paris.
Tetapi diantara kota lain di Bandung, Lembang merupakan daerah paling dingin karena berada di ketinggian 1300 sampai 2100 mdpl.
Rata-rata suhu di Lembang biasanya antara 14°c hingga 26°c sehingga termasuk kota paling dingin di Indonesia.
4. Berastagi, Sumatera Utara
Kota Berastagi adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Karo provinsi Sumatera Utara.
Kota Berastagi berjarak sekitar 66 kilometer dari Kota Medan.
Berastagi memiliki pemandangan alam yang sangat indah dan berada pada ketinggian 1300 mdpl.
Suhu rata-rata di Berastagi biasanya antara 15°c hingga 24°c dan termasuk kota paling dingin di Indonesia.
5. Mamasa, Sulawesi Barat
Mamasa adalah sebuah kota kabupaten di Provinsi Sulawesi Barat.
Berjarak sekitar 340 km dari kota Makassar. Mamasa juga berbatasan dengan Toraja yang masuk wilayah Sulawesi Selatan.
Kabupaten Mamasa berada pada ketinggian 1441 mdpl diatas pegunungan yang masih hijau.
Mamasa terkenal sebagai negeri wisata di pegunungan Sulawesi.
Suhu di sini berkisar antara 15°c hingga 26°c sehingga layak termasuk kota paling dingin di Indonesia.
Pasti masih banyak lagi daerah di Indonesia yang layak di sebut kota paling dingin.
Apakah kota tempat tinggal sobat juga termasuk daerah yang dingin?